Promosi Bisnis yang Mudah dan Minim Biaya
Sukses atau tidaknya suatu bisnis yang sedang kita jalankan tak lepas dari pengaruh kegiatan pemasaran. Dengan pemasaran yang tepat, konsumen yang awalnya tidak mengetahui eksistensi suatu produk berubah menjadi tahu.
Meskipun memegang peranan penting, kegiatan pemasaran menghabiskan banyak biaya. Tak sedikit pelaku usaha yang akhirnya menunda-nunda kegiatan pemasaran karena anggaran yang minim. Akibatnya, usaha sulit berkembang dan tertinggal jauh dari lainnya yang memanfaatkan kegiatan pemasaran yang tepat.
Berkat kecanggihan teknologi, pelaku usaha dapat menghemat biaya pemasaran atau bahkan dapat memasarkan produk tanpa modal sedikitpun.
Mau tau caranya? Lakukan beberapa cara mudah dan murah dalam mempromosikan bisnis Anda, seperti dikutip dari Cermati.com.
E-mail Berlangganan
Apakah Anda punya website pribadi? Manfaatkan situs ini sebagai wadah untuk memasarkan produk dengan cara berlangganan e-mail.
Setiap konsumen yang berkunjung ke website dapat mendaftarkan e-mailnya terlebih dahulu, setelah itu baru dapat mengakses informasi produk di dalam situs Anda.
Ketika toko mengadakan promosi atau diskon, konsumen akan mendapat pemberitahuan secara otomatis melalui e-mail yang didaftarkan sebelumnya. Sematkan subjek e-mail yang menarik agar konsumen tertarik membuka surat elektronik tersebut.
Perhatikan intensitas pengiriman e-mail kepada konsumen. Jangan sampai terkesan spamming agar konsumen tidak mengklik tombol “berhenti berlangganan” yang ada pada e-mail masuk.
Melalui Media Sosial
Peran media sosial tidak pernah lepas dari kegiatan pemasaran. Facebook, Instagram, Twitter, hingga Whatsapp sekalipun kini dimanfaatkan untuk berbisnis.
Hasil yang dituai dari pemasaran lewat media sosial juga efektif dan efisien, sehingga penjualan produk terus meningkat setiap waktu. Gunakan satu e-mail untuk membuat akun media sosial khusus untuk kegiatan usaha.
Unggah foto-foto produk yang dijual pada setiap media sosial secara berkala. Pastikan foto yang diunggah adalah foto real atau asli agar konsumen tidak kecewa setelah produk tersebut diterima.
Membagikan Sampel Produk
Metode promosi yang satu ini sering ditemukan di mall atau supermarket. Sampel diberikan kepada pengunjung yang mau mencoba produk yang ditawarkan.
Metode promosi ini tidak akan membuat Anda rugi, tetapi sebaliknya, Anda dapat menuai banyak untung apabila pengunjung menyukai produk tersebut.
Tantangan terbesarnya adalah apakah pengunjung mau atau tidak mencoba produk sampel tersebut. Agar usaha Anda tidak gagal, gunakan kalimat persuasif untuk menarik pengunjung.
Pastikan produk yang Anda bagikan merupakan produk terbaik agar pengunjung tidak kecewa setelah mencicipi atau mencobanya. Hingga akhirnya memutuskan untuk membeli.
Membagikan Kartu Nama
Kartu nama juga dapat dimanfaatkan untuk promosi. Bagikan kartu nama kepada orang-orang yang ditemui agar mereka tahu eksistensi usaha yang Anda jalankan.
Cara ini memang terkesan jadul (tradisional), tapi dengan memberikan kartu nama kepada mereka, jika sewaktu-waktu mereka membutuhkan jasa atau produk Anda, bisa dengan mudah menghubungi Anda.
Bagikan kartu nama di tempat-tempat yang ramai dikunjungi orang lain, seperti kawasan perkantoran, SPBU, restoran, ataupun ATM center. Kartu nama akan sangat membantu untuk memperluas jaringan bisnis yang Anda miliki.
Mengikuti Pameran
Pameran sering diadakan di mal untuk memperingati hari perayaan tertentu, misalnya hari kemerdekaan. Nah, Anda dapat berpartisipasi dalam pameran tersebut dengan cara membuka booth di lokasi pameran ataupun menjadi sponsorship dari acara yang sedang berlangsung.
Cara ini membutuhkan sedikit biaya, tetapi hasilnya sangat efektif karena produk Anda dapat dikenal oleh banyak orang. Sebab dalam pameran tersebut, pengunjung akan mendapatkan informasi seputar produk yang dijual, termasuk manfaat hingga harga produk.
Bergabung dengan Komunitas
Bergabunglah pada kelompok atau komunitas bisnis yang ada di dekat daerah tempat tinggal Anda. Di sana, Anda akan memelajari banyak hal, termasuk cara memulai usaha dari nol hingga akhirnya usaha dapat menuai sukses.
Selain itu, Anda juga dapat saling berbagi pengalaman kepada pelaku usaha yang lain untuk menambah wawasan seputar bisnis. Luangkan waktu untuk mengikuti pertemuan antar sesama rekan bisnis.
Gunakan nalar dengan baik agar informasi yang disampaikan dapat diserap secara sempurna. Jika ada yang ingin ditanyakan, segera bertanya agar informasi yang diperoleh tidak setengah-setengah.
Mengadakan Giveaway
Jika pelaku usaha yang lain sedang mengadakan giveaway, jangan ragu untuk ikut berpartisipasi. Anda dapat memberi produk secara cuma-cuma kepada satu atau dua orang yang beruntung dalam kontes giveaway ini.
Hadiah yang diberikan sebaiknya berupa produk yang Anda jual, sehingga pemenang kontes lebih mengenal produk tersebut. Kontes giveaway dapat diumumkan lewat akun sosial media.
Minta bantuan teman atau rekan bisnis untuk ikut meramaikan kontes ini, boleh dengan cara berpartisipasi ataupun dengan cara menyebarkan informasi seputar giveaway di akun media sosial masing-masing.
Itulah sedikit ulasan mengenai Promosi bisnis yang mudah dan minim biaya, semoga bermanfaat buat kita semua terima kasih.
0 Response to "Promosi Bisnis yang Mudah dan Minim Biaya"
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar Dengan Bijak