RESEP DAGING SAPI BUMBU BALI


Banyak makanan dengan bumbu khas bali yang patut  Anda coba dan cicipi saat ini. Salah satunya adalah masakan daging sapi dengan bumbu khas bali, tentunya makanan ini sangat enak.dan anda bisa mencoba membuatnya sendiri dirumah tanpa harus ke bali, dibawah ini resep daging sapi bumbu bali yang enak dan lezat :

Bahan :
500 gr daging sapi
2 btg serai, memarkan
5 daun jeruk
6 sdm kecap manis
15 cabe rawit utuh
garam secukupnya
gula secukupnya
air asam jawa
air secukupnya

Bumbu halus :
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
15 cabe merah keriting
4 kemiri
seruas jahe

Cara masak :
Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus, masukkan serai dan daun jeruk, tumis hingga harum, masukkan daging, kecap manis, garam, gula dan air asam jawa, masak hingga daging berubah warna.
Masukkan air secukupnya, masak hingga daging empuk, cek rasa. angkat dan sajikan

Demikian resep daging sapi bumbu bali yang enak dan lezat,selamat mencoba memasak bersam keluarga dirumah,Terimakasih Salam Hangat Sabilislow

0 Response to "RESEP DAGING SAPI BUMBU BALI "

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar Dengan Bijak