MEMASAK KOLAK PISANG TANPA SANTAN
SABILISLOW-Kolak biasanya memang identik dengan kuah gurih yang terbuat dari santan. Tetapi kalau kita lagi malas makan makanan bersantan, resep kolak pisang tanpa santan. Memang kalau dibandingkan dengan resep kolak biasa yang menggunana santan rasanya kalah gurih tetapi lebih segar dengan aroma rempah dan gula merah yang memikat selera lho. Simak bahan dan cara membuat kolak pisang tanpa santan
Bahan Kolak pisang tanpa santan
- Pisang raja atau pisang kepok yang matang secukupnya sesuai kebutuhan.
- Gula merah jawa yang sudah disisir secukupnya sesuai tingkat kemanisan yang dikehendaki.
- Cengkeh secukupnya sesuai kebutuhan atau kurang lebih sepanajang 3 sampai 5 cm.
- Kayu manis sesuai kebutuhan atau kurang lebih sepanjang 3 cm sampai 5 cm juga.
- Gula pasir secukupnya sesuai kebutuhan dan selera.
- Daun pandang yang sudah dicuci bersih kurang lebih 1 ikat saja.
- Air matang secukupnya sesuai jumlah pisang yang akan dimasak.
Cara bikin kolak pisang tanpa santan
- Pertama kupas pisang kemudian potong potong jangan terllau besar atau kecil ya.
- Siapkan panci lalu isi air dan rebus bersama dengan cengkeh, daun pandan (simpul dulu ya), kayu manis, gula pasir dan merah sampai mendidih.
- Masukkan potongan pisanngnya masak lagi sampai pisangnya matang sambil sesekali diaduk supaya tercampur rata ya.
- Kolak pisang tanpa santan siap disajikan untuk menu buka puasa, takjil atau hidangan sehari hari.
0 Response to "MEMASAK KOLAK PISANG TANPA SANTAN"
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar Dengan Bijak