Mengapa Muslimah tidak Berjilbab
Mengapa Muslimah tidak Berjilbab ?
Meskipun jilbab itu identik dengan perempuan muslimah, tapi tidak semua muslimah niscaya berjilbab. Ada banyak alasan mengapa mereka belum berjilbab.
Pertama, mereka menganggap jilbab itu merupakan pilihan, bukan kewajiban. Bagi mereka, jilbab itu diperintahkan di dalam al-Qur’an karena pada waktu itu para perempuan Arab mengenakannya.
Jadi mereka menganggap kalau jilbab itu bukan murni syariat Islam akan tetapi identitas kultural perempuan Arab.
Alsan lain mengapa muslimah belum mengenakan jilbab karena mereka merasa tidak percaya diri. Sebelumnya dia memang tidak berjilbab, jadi untuk memulai berjilbab biasanya mereka merasa khawatir tidak cocok dengan tubuh dan penampilannya. Dia juga merasa takut kalau-kalau nanti banyak orang yang menganggap aneh dengan perubahan penampilannya.
Ada juga muslimah yang belum memakai jilbab karena masih ingin menghabiskan masa mudanya. Dia akan merasa belum waktunya untuk berbusana muslimah. Karena kalau berjilbab dia khawatir tidak bisa lagi bergaul dengan teman-temannya dan tidak diajak untuk ber-having fun. Meskipun tahu kalau muslimah harus berjilbab, tapi dia menunda untuk mengenakannya.
Tapi ada juga muslimah yang belum istiqamah (konsisten) dalam berjilbab. Misalnya, dia hanya berjilbab ketika ikut pengajian atau di bulan Ramadhan saja.
Bahkan ada muslimah yang awalnya memutuskan untuk berjilbab secara total, eh tiba-tiba dia melepasnya kembali. Sebagian alasan yang terlontar adalah karena dia belum siap berjilbab dengan segala konsekuensinya.
Tapi ada juga yang melepas jilbab gara-gara kecewa dengan sesuatu yang menimpanya. Entah itu putus dari pacar, cerai dari suaminya, atau protes terhadap sebagian perilaku teman-temannya.
0 Response to "Mengapa Muslimah tidak Berjilbab"
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar Dengan Bijak