Resep Martabak Manis

Martabak manis, siapa yang tak kenal dengan makanan manis satu ini? Hampir semua orang Indonesia pasti sudah tidak asing dengan makanan penutup khas Bangka ini. 

Apalagi kalau kamu tinggal di kota-kota besar seperti di Jakarta, kamu bisa menemukan tukang martabak hampir di setiap sudut jalanannya.

Beda kota, beda juga sebutannya. Kalau di Jakarta dan sekitarnya martabak manis disebut dengan martabak, beda halnya jika kamu pergi ke pulau Jawa bagian timur seperti Kota Surabaya. 

Jika kamu mencari martabak manis di Surabaya, kamu akan sulit menemukannya. Karena orang-orang Surabaya menyebut martabak manis dengan nama Terang Bulan.

Di tempat asalnya, Bangka Belitung, martabak manis disebut dengan nama Hok Lo Pan, yang secara harfiah artinya Kue Orang Hok Lo. 

Makanan penutup khas Bangka Belitung ini pertama kali diciptakan oleh orang-orang Hakka (Khek) Bangka. Dan menjadi satu-satunya makanan suku Hakka yang menggunakan nama suku Hoklo.

Untuk kamu yang suka martabak manis, sekarang kamu bisa bikin martabak manis di rumah. Kamu tidak perlu menggunakan pan khusus seperti yang digunakan oleh tukang martabak pada umumnya, karena kamu bisa menggunakan teflon yang ada di rumah kamu. 

Bahan Dasar Adonan Martabak Manis:

Bahan-bahan:

  • 225 g tepung terigu
  • 20 g tepung maizena
  • 30 g gula pasir
  • 250 ml air
  • ¾ sdt baking powder
  • 1 butir telur
  • ¾ sdt baking soda
  • 2 sdm perisa sesuai selera
  • 50 ml air
  • Gula pasir secukupnya

Bahan-bahan untuk Topping:

  • Mentega / margarin
  • Susu kental manis
  • Cokelat
  • Keju
  • Kacang tanah yang dihaluskan
  • Biji wijen sangrai

Cara Memasak Martabak Manis 

  1. Untuk membuat martabak manis, kamu perlu membuat adonan martabak terlebih dahulu.
  2. Campurkan tepung terigu, tepung maizena, gula, dan air, aduk sampai semua bahan menyatu. Kamu juga bisa menggunakan bantuan mixer untuk mengaduknya secara merata. 
  3. Masukkan 1 butir telur dan ¾ sdt baking powder, lalu aduk kembali. Setelah semua bahan menyatu, diamkan adonan selama satu jam. 
  4. Setelah satu jam, tambahkan bahan yang terdiri dari campuran baking soda, air, dan perisa, pada adonan martabak. Kamu bisa menggunakan perisa vanilla, pandan, atau cokelat sesuai selera kamu.
  5. Kemudian panaskan teflon dengan api sedang. Setelah teflon cukup panas, tuangkan adonan ke teflon, lalu ratakan adonan martabak dengan cara memutarkan teflon secara perlahan agar adonan menempel di pinggiran teflon.
  6. Tunggu adonan sampai mengeluarkan gelembung-gelembung kecil. Setelah adonan bergelembung, kecilkan api sedikit dan taburkan gula pasir diatasnya. Taburan gula pasir ini akan membantu gelembung-gelembung tadi untuk pecah. 
  7. Setelah adonan bersarang, tutup adonan yang sedang dimasak hingga matang dan bagian atasnya tidak lengket. Kalau sudah matang, angkat, lalu olesi seluruh permukaan martabak dengan mentega.
  8. Kemudian taburkan cokelat, keju parut, kacang tanah yang sudah dihaluskan, biji wijen sangrai, dan susu kental manis. Kamu bisa menyesuaikan topping martabak sesuai dengan selera kamu.
  9. Potong martabak menjadi dua bagian, lalu tumpuk menjadi satu. Setelah itu potong martabak menjadi beberapa bagian, dan martabak manis teflon siap disajikan!

Tips Memasak Martabak Manis 

  1. Perhatikan waktu saat mengaduk adonan, usahakan untuk mengaduknya sampai adonan martabak benar-benar lengket, baru setelah itu masukkan telur dan aduk kembali sampai semuanya menyatu.
  2. Diamkan adonan minimal selama satu jam. Kamu boleh mendiamkannya lebih dari itu.
  3. Gunakan teflon anti lengket yang tebal. Semakin tebal maka semakin baik. Ini bertujuan agar adonan kamu tidak mudah gosong.
  4. Pastikan panas api kompor kamu menyebar secara merata. 
  5. Masukkan campuran bahan (baking soda, air, dan perisa) sesaat sebelum kamu menuangkan adonan martabak di atas teflon.

Itulah resep martabak manis rumahan sederhana yang bisa kamu buat menggunakan teflon di rumah. Mudah sekalikan. 

0 Response to "Resep Martabak Manis"

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar Dengan Bijak